KUPAS NTB – Calon Bupati dan Wakil Bupati Lombok Barat Nauvar Furqani Farinduan alias Farin dan Hj Khairatun Fauzan Khalid resmi mendaftar sebagai kontestan Pemilihan Bupati (Pilbup) Lombok Barat 2024.
Duet Farin-Khairatun diantar oleh ribuan simpatisan dan perwakilan partai pengusung saat mendaftar ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lombok Barat Rabu (28/8) pagi.
Lautan manusia memenuhi taman kota Gerung hingga jalan raya depan Kantor KPU. Lebih dari 5000 orang dipastikan ikut serta mengantarkan pasangan kepala daerah yang beken dengan nama Rintun.
Menurut Ketua Tim Pemenangan Farin-Khairatun, Dr H Zaini Arony, membludaknya massa yang hadir ini bukan tanpa alasan.
“Ada yang ditarik, ada yang menarik,” ucap Zaini Arony disela-sela pendaftaran Rintun du KPU.
Menurut penilaian Zaini Arony, masyarakat yang hadir saat pendaftaran Rintun murni lahir dari hati nurani masyarakat. Karena paslon ini menurut mereka, dari kajian empiris, kajian psikologis maupun sosiologisnya, paslon inilah yang dianggap mampu membawa Lombok Barat ke arah yang perubahan yang lebih baik.
“Maaf maaf saja, kami tidak ada pembayar ini itu, tidak ada transport apalagi massa yang dikontrak atau dibayar untuk meramaikan pengantaran Farin-Khairatun, ini murni keinginan masyarakat untuk ikut mengantar Rintun,” ungkap Zaini Arony.