Iklan Pemprov NTB

Songsong Indonesia Emas 2045 generasi muda NTB diingatkan senantiasa menjaga diri dari hal negatif

Penjabat (Pj) Gubernur NTB Hassanudin pada acara Silaturahmi Kebangsaan Mewujudkan Indonesia Emas 2045

KUPAS NTB – Penjabat (Pj) Gubernur NTB Hassanudin, mengingatkan generasi Indonesia khususnya NTB, senantiasa menjaga diri dari hal negatif yang dapat menghancurkan masa depan.

“Mari majukan bangsa dan negara dengan prestasi dan inovasi. Tingkatkan kekompakan dalam hal positif, karena hal tersebut menguatkan kecintaan terhadap bangsa,” katanya saat memberikan sambutan pada kegiatan Silaturahmi Kebangsaan Mewujudkan Indonesia Emas 2045, bertempat di Auditorium Raudhah Kantor Pusat Bank NTB Syariah (12/07).

Dia menyebutkan ada berbagai tantangan yang dihadapi generasi muda masa depan tanah air, diantaranya masalah narkoba dan yang terbaru judi online yang kian marak menjerat kaum muda.

BACA JUGA:   Indeks literasi keuangan untungkan ekonomi NTB

“Tantangan kita khususnya kaum muda begitu kompleks, ada narkoba, hingga judi online. Jangan pernah didekati apalagi dicoba!” tegasnya.

Untuk itu, dalam rangka mewujudkan  Indonesia emas 2045  Pj. Gubernur Hassanudin mengajak generasi muda Indonesia khususnya di NTB, agar senantiasa menjaga diri dari hal negatif yang dapat merugikan diri dan menghancurkan masa depan.

Dalam kesempatan tersebut, Hassanudin memaparkan tantangan kebangsaan mewujudkan Indonesia emas 2045.

Bagikan

Artikel Terkait