Dari berbagai kunjungan silaturahmi yang dilakukan Bang Zul-Abah Uhel dapat disimpulkan jika pembangunan manusia menjadi kebutuhan utama masyarakat NTB, selain peningkatan kualitas infrastruktur.
Itu sebabnya, program beasiswa luar negeri akan terus dilanjutkan, bahkan akan semakin disempurnakan. Karena dengan SDM yang andal Bang Zul-Abah Uhel yakini akan memiliki dampak positif terutama dalam upaya membawa NTB lebih baik dan maju kedepannya.
“Berbagai fasilitas pendukung untuk menyukseskan program pembangunan SDM NTB yang andal tentu akan terus juga disemprunakan. Bahkan pemerataan pembangunan SDM di seluruh Kabupaten/Kota di NTB juga tidak kalah penting untuk menjadi program strategis jika terpilih nantinya,” tegas Abah Uhel.
Satu hal yang paling penting, Bang Zul-Abah Uhel ingin semua program yang dijalankan benar-benar semaksimal mungkin agar bisa berdampak dan dirasakan oleh seluruh masyarakat NTB secara merata.
“Dengan niat mulia ini, kami sepenuhnya akan mengabdi untuk menjadi khadam masyarakat NTB. Dan sebagai manusia biasa, kami mengharapkan peran aktif masyarakat untuk terus mengawasi setiap program yang akan dijalankan dengan tujuan agar segala bentuk program selalu berpihak kepada masyarakat NTB secara merata,” tambah Abah Uhel.
Mantan Bupati Lombok Tengah dua periode juga meminta masyarakat mengawasi kinerja Bang Zul-Abah Uhel kelak jika berhasil memimpin NTB.