Setelah itu peserta menuju Kabupaten Dompu, namun akan melakukan refreshment (istirhat sejenak) di perempatan cabang Dompu.
“Di cabang Dompu kemungkinan rombongan akan di sambut oleh teman – teman moge Big Bike dari Bima,” ungkap Rikky
Pukul 15.15 wita, perjalanan dilanjutkan menuju Kota Bima, dan langsung Check in di Hotel Marina Inn, tempat menginap para peserta Big Bike Lombok “Ride to The East Bima NTB 2024”
“Malamnya kita agendakan acara meet up dan party bersama Big Bike Bima,” ungkap Rikky.
Di hari Kedua, Jumat (18/10) setelah Breakfast (sarapan) di Hotel Marina Inn, peserta sudah diwajibkan start pada pukul 09.00 menuju SPBU untuk melakukan Refueling.
Setelah mengisi full bahan bakar, peserta langsung menuju Kecamatan Sape Bima.
Dari Sape, peserta kembali balik kanan menuju Kabupaten Dompu dan melakukan Refreshment sejenak disana.
Baru pukul 12.30 wita, peserta menuju Villa Aqilla and Resto Sumbawa untuk melakukan makan siang.
Pukul 15.00 wita rombongan sudah melakukab engine on menuju Hotel Kaloka Sumbawa untuk menginap dan malamnya diagendakan acara santap malam (party)
Dihari Ketiga, Sabtu (19/10), rombongan touring mulai bergerak meninggalkan Pulau Sumbawa menuju Sembalun Lombok.
Setelah breakfast di hotel, peserta menuju SPBU (Refueling) lalu ride to Pelabuhan Pototano.
Dijadwalka masuk Kapal Penyebrangan sekitar pukul 12.00 wita, dan setelah keluar kapal langsung menuju Warung Soto Mulangeno Pringgabaya Lombok Timur untuk santap siang. Setelah itu menuju Villa Ara di Sembalun untuk menginap.
“Pukul 17.00 – 00.00 kami jadwalnya Party Live Music Karaoke bersama rekan2 BBL lainnya seperti Bang Hardian, Yoko, dll,” ungkap Rikky.
Di hari terakhir (Minggu 20/10), peserta kembali ke kediamannya masing-masing.***