Dalam acara tersebut, PJ Sekda NTB Ibnu Salim didampingi Kepala Dinas DPMPD Dukcapil Provinsi NTB, Lalu Ahmad Nur Aulia, Kepala Dinas Kominfotik Provinsi NTB, Dr. Najamuddin Amy.
Asisten I Setda Kota Bima beserta jajarannya, pemerintah Kabupaten Bima serta pimpinan BUMD pemerintah kota dan kabupaten Bima juga turut mendampingi PJ Sekda NTB Ibnu Salim.
PJ Sekda NTB Ibnu Salim menyampaikan harapan terkait kegiatan Gelar TTG XIX Provinsi NTB.
Dirinya berharap kegiatan TTG XIX dapat menjadi penggerak ekonomi dan membantu UMKM di Kota Bima.
PJ Sekda NTB Ibnu Salim mengatakan akan banyak yang berkumpul di Kota Bima dan membeli oleh-oleh dari UMKM lokal.
“Semua akan berkumpul di kota Bima, UMKM akan menggeliat dan kami di Provinsi pasti membeli oleh-oleh dari pelaku UMKM masyarakat kota Bima,” harapnya.
Dalam kesempatan yang sama Asisten I Sekda Pemerintah Kota Bima, Drs. H. Alwi Yasin menyampaikan ucapan terima kasih atas terpilihnya Kota Bima sebagai tuan rumah kegiatan TTG XIX.
H. Alwi Yasin berharap TTG XIX menjadi awal bagi kemajuan dan pembangunan di kota Bima.