Dia mengatakan, kerjasama ini merupakan langkah strategis berskala internasional yang memperkuat posisi sebagai market leader industri pelumas, tidak hanya di pasar domestik, tetapi juga di Asia, dan kini menuju kancah dunia.
“Partnership ini menunjukkan bahwa produk-produk Pertamina Lubricants memiliki standar kualitas kelas dunia, digunakan langsung oleh pembalap-pembalap di VR46 Riders Academy, dan mampu bersaing di level tertinggi ajang balap bergengsi,” ujarnya.
Para pembalap Indonesia yang mengikuti program ini juga berkesempatan mengikuti VR46 Riders Academy di Tavullia, Italia, pada pertengahan 2025, dengan seleksi khusus nantinya.
Kehadiran VR46 Riders Academy dan kerjasamanya dengan Pertamina Enduro, diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi talenta muda Indonesia, sekaligus mendorong mereka untuk mengembangkan potensi di dunia balap motor.
Selain pembalap, program ini juga melibatkan sesi untuk mekanik binaan Pertamina, dan siswa SMK otomotif untuk belajar langsung dengan teknisi dunia kelas tertinggi, dan agar dapat lebih dekat dengan idola mereka, terinspirasi dan terpacu untuk dapat memiliki mimpi besar di dunia otomotif.
VR46 Riders Academy, yang didirikan oleh Valentino Rossi pada 2013, memiliki misi mengembangkan bakat-bakat muda dalam dunia balap motor dan telah berhasil melahirkan beberapa pembalap papan atas di MotoGP, seperti Francesco Bagnaia, Marco Bezzecchi, Luca Marini, Franco Morbidelli, Celestino Vietti, Andrea Migno, dan Niccolò Antonelli.