KUPAS NTB – Pemkab Lombok Timur menggandeng beberapa pihak guna memenuhi kesejahteraan masyarakat.
Pemkab Lombok Timur bekerja sama dengan berbagai pemangku kepentingan untuk mewujudkan kebaikan bersama.
Kerja sama ini salah satunya yang bergerak dari latar belakang akademis dan pendidikan.
Kali ini, Pemda Lombok Timur menggandeng Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) dari Departemen Ilmu Sosial dan Ilmu Politik serta dari Universitas INHA di Korea Selatan.
Kerja sama ini terkait dengan pengembangan sektor pariwisata melalui pengembangan desa pintar.
Tim dari UMJ dan INHA University berkunjung ke Lombok Timur dan disambut langsung oleh Pj Bupati Lombok Timur, M Juaini Taofik pada Rabu (28/8).
Selanjutnya dilakukan focus group Discussion (FGD) di Ruang Sidang Bupati pada Kamis (29/8).
FGD ini memaparkan upaya mendukung dan mempercepat pembangunan pariwisata yang mandiri dan berdaya saing di Lombok Timur.
FGD yang dilaksanakan dengan format hybrid ini dihadiri seluruh kepala OPD mulai dari Wakil Bupati Lombok Timur hingga Kepala Desa.
m Juaini Taofik juga mengingatkan agar pemerintah daerah didorong untuk membangun e-Government, termasuk membangun smart village dan smart city.
Tujuan dari inisiatif ini adalah untuk mengintegrasikan potensi pengembangan sumber daya.
Dekan Fisipol UMJ, Evi Satisvi dalam kesempatan itu membandingkan situasi di Lombok Timur dengan beberapa wilayah di Korea Selatan.
Namun, dia menekankan kearifan lokal harus dilindungi dan ditekankan untuk terus dilestarikan.
Pembahasan dalam FGD terfokus pada upaya peningkatan kunjungan wisatawan domestik dan internasional.
Harapannya adalah warga negara, pemerintah, dan ilmuwan akan memperkuat masyarakat dan tata kelola untuk melakukan bisnis dan pada akhirnya menjadi mandiri.