KUPAS NTB – Pj Bupati Lombok Timur mengadakan upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional.
Upacara ini diikuti langsung oleh Pj Bupati Lombok Timur, M Juaini Taofik sebagai inspektur upacara.
Upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional yang diikuti langsung oleh Pj Bupati Lombok Timur dilakukan di halaman kantor bupati Lotim pada Senin (20/5).
Selain M Juaini Taofik, kegiatan ini juga dihadiri oleh Forkopimda, Satpol PP, ASN, jajaran TNI/Polri, organisasi wanita dan pelajar di lingkup Lotim.
Dalam kesempatan tersebut, M Juaini Taofik mengungkapkan beberapa pesan yang ingin disampaikan oleh menteri kominfo RI, Budi Arie Setiadi.
M Juaini Taofik dalam pembacaan amanat kembali merefleksikan sejarah lahirnya pergerakan kebangkitan nasional.
Beberapa hal mulai disampaikan, mulai dari lahirnya organisasi Boedi Oetomo hingga lahirnya tulisan Kartini.
M Juaini Taofik mengungkapkan bahwa menteri mengungkapkan bahwa embrio Indonesia tidak terlepas dari peran pemuda yang tidak kehilangan identitasnya.
Bahkan di tangan pemuda, cita-cita Indonesia bisa tercapai dengan peranan yang diberikan.
“Di tangan kaum muda terdidik inilah cita-cita kemerdekaan dan kebebasan dirumuskan dan diperjuangkan,” katanya.
Dari identitas melalui Boedi Oetomo, tulisan kartini, hingga peranan Soekarno tentunya menjadi jalan bangsa Indonesia mendapatkan kesejahteraan.
Oleh karena itu, menteri mengatakan jika saat ini Indonesia sedang mengalami kebangkitan kedua.
Ini merupakan fase lanjutan dari fase pertama yang sudah dibuat oleh para terdahulu.
Indonesia juga akan dihadapkan dengan perubahan zaman dan juga kemajuan teknologi.
Meskipun begitu, peranan teknologi dalam pemecahan masalah sangat baik terutama dalam mendapatkan solusi dan jalan keluar.
“Dia yang menguasai teknologi, dia juga yang menguasai peradaban. Penguasaan atas teknologi merupakan keniscayaan bagi kita untuk menyongsong Indonesia emas,” tuturnya.
Saat ini pun Indonesia sedang di tahap bonus demografi dengan jumlah penduduk produktif mencapai angka 60 persen.
Oleh karena itu, Presiden Joko Widodo juga menyebutkan jika peluang menjadi negara maju bisa saja tercapai pada 10-15 tahun ke depan.
Pj Bupati Lombok Timur lebih lanjut membacakan terkait beberapa bidang yang harus bisa ditaklukkan para generasi produktif.
Apalagi kebangkitan kedua merupakan segala hal berkolaborasi untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045.
Dalam kesempatan yang sama, Pj Bupati Lombok Timur juga memberikan penghargaan bagi Kartini Indonesia, Nurfitriani.
Penghargaan ini karena jasanya sebagai aktivis penggiat sosial perlindungan anak dan perempuan tingkat nasional.***