Iklan lotim

KPU NTB gelar rapat pleno hari ini, dapat kawalan 500 personel keamanan

KPU NTB gelar rapat pleno terbuka (tangkapan layar kpu.go.id)

Rapat pleno terbuka KPU NTB dilakukan lebih awal lantaran dinamika yang terjadi di masyarakat.

Percepatan rapat pleno juga dilakukan KPU NTB untuk meredam gejolak di tengah masyarakat Provinsi NTB.

Meski begitu situasi di Kabupaten/Kota di NTB hingga sat ini dalam keadaan kondusif.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri (Kesbangpoldagri) Provinsi NTB Ruslan Abdul Gani mengatakan meski dijaga ratusan petugas keamanan namun tidak ada hal yang perlu dikhawatirkan.

BACA JUGA:   Bagunan megah Kantor Bupati Kabupaten Lombok Utara ternyata hanya menelan biaya 50 Miliar, berdesain masjid kuno Bayan yang anti gempa

“Walaupun seperti itu bahwa para petugas keamanan tetap harus siaga, walaupun tidak ada yang harus dikhawatirkan,” jelas Ruslan.

KPU NTB menargetkan menuntaskan rekapitulasi hasil suara Pemilu 2024 untuk 3 Kabupaten setiap harinya.

Namun target tersebut dapat berubah sesuai dengan situasi dan kondisi yang terjadi di lapangan.

Diketahui pada hari pertama rapat pleno terbuka, KPU NTB menggelar rekapitulasi hasil suara Pemilu 2024 untuk Kota Bima, Kota Mataram dan Kabupaten Lombok Utara.***

BACA JUGA:   Menengok cantiknya Desa Wisata Sembalun di kaki Gunung Rinjani
Bagikan

Artikel Terkait