[the_ad_group id="217"]

Khanza berhasil raih juara 1 di Singing Contest SMA Kusuma Mataram, hobi membuatnya belajar bernyanyi otodidak

Khanza Fathiya Nadhifa, penyanyi cilik berbakat, berhasil menjuarai Singing Contest (kompertisi bernyanyi bahasa Inggris) yang digelar SMA Kusuma Mataram.

KUPAS NTB – Khanza Fathiya Nadhifa, penyanyi cilik berbakat, berhasil menjuarai Singing Contest (kompertisi bernyanyi bahasa Inggris) yang digelar SMA Kusuma Mataram.

Singing Contest ini merupkan event yang digelar setiap tahun demi mencari bakat-bakat baru di kalangan pelajar SD, SMP dan SMA.

Tak hanya kompetisi bernyayi, SMA Kusuma juga mengelar sejumlah kompetisi, seperti kompetisi mengeja dalam bahasa Inggris, Inggris Olimpiade, kompetisi mengasah skill dan kemampuan pelajar, kompetisi bercerita dalam bahasa Inggris dll, yang dirangkum satu dalam satu event bernama “SMAKERZ ENGLISH COMPETITION” selama dua hari 21-22 Februari 2025.

BACA JUGA:   Pamit dari masa jabatan, M Juaini Taofik terbukti mampu bawa Lombok Timur selangkah lebih maju

Nah untuk kontes bernyanyi dalam bahasa Inggris, Khanza, sapaan akrab Khanza Fathiya Nadhifa, berhasil meraih Juara 1.

Namun siapa sangka, Khanza bukan lah sosok penyanyi prfesional yang kerap mengikuti lomba bernyanyi. Bahkan bakat Khanza bernyanyi ini dia miliki berkat hobi yang membuatnya giat berlatih olah volal secara otodidak.

Khanza, yang diwawancara usai menerima piala Sabtu (22/2), mengaku Singing Contest ini adalah kali ketiga dia mengikuti Lomba bernyanyi.

Pertama kali dia berani ikut lomba bernyanyi di Lomba Bernyanyi Sketsa, namun tak berhasil mendapat juara.

Pada Festival Qasidah Pelajar Kota Mataram yang digelar pada Minggu (6/10) pagi di Lapangan Sangkareang Mataram Khanza berhasil menyabet Juara II untuk kategori Pop Religi Putri.

Lalu untuk kedua kalinya dia mencoba mengasah bakat bernyanyinya melalui lagu-lagu religi, dimana saat Lembaga Seni Qasidah (Lasqi) Kota Mataram menggelar Festival Qasidah Pelajar Kota Mataram untuk melahirkan melahirkan penyanyi muda berbakat.

Bagikan
[the_ad_group id="218"]

Artikel Terkait