Iklan lotim

Hilang terseret arus di Sungai Jangkuk, bocah 3 tahun di Ampenan belum ditemukan

Tim SAR gabungan
Tim SAR gabungan masih terus melalukan pencarian terhadap bocah 3 tahun yang terbawa arus Sungai Jangkuk, Ampenan, Sabtu (2/12).

“Kemarin hasil masih nihil, pencarian kembali dilanjutkan hari ini,” kata Wahyu, Ahad (3/12), dikutip kupasntb.com dari keterangan humas Basarnas Mataram.

Rencananya pencarian akan dilakukan hingga ke muara sungai.

“Hingga muara sungai, yaitu di wilayah Ampenan, dengan jarak sekitar 1,22 KM dari lokasi kejadian,” tegas Wahyu. 

Kabar tentang hilangnya bocah yang hanyut oleh arus Sungai Jangkuk di Ampenen ini sebelumnya telah viral di media sosial.

BACA JUGA:   Pemprov NTB beri dukungan optimal untuk kontingen PON NTB

Netizen mendoakan agar bocah yang hanyut oleh arus Sungai Jangkuk ini segera ditemukan. ***

Bagikan

Artikel Terkait