Hadiri acara halal bi halal RKB, Ummi Dinda janji akan maksimalkan sekretariat RKBL

Wagub NTB, Ummi Dinda
Wagub NTB, Ummi Dinda saat hadir di acara Halalbihalal Rukun Keluarga Bima Lombok

KUPAS NTB – Wakil Gubernur NTB, Indah Dhamayanti Putri, atau Ummi Dinda akan mengoptimalkan sekretariat Rukun Keluarga Bima Lombok.

“Berusaha untuk mengoptimalkan sekretariat RKBL,” ucap Ummi Dinda, sapaan Wagub NTB.

Hal itu disampaikan saat hadir di acara Halalbihalal Rukun Keluarga Bima Lombok di Auditorium UIN Mataram, Minggu, (27/04).

Bukka acara STQH XXVIII, Ummi Dinda ajak masyarakat membumikan Alqur’an dalam kehidupan

Ummi Dinda menyatakan, keberadaan sekretariat di dalam suatu organisasi atau lembaga menjadi sarana untuk memperkuat hubungan persaudaraan.

Dengan hal itu, tentunya segala aspek yang berhubungan dengan kebaikan ini harus diperkuat.

“Setiap usaha ini bertujuan untuk memperkuat hubungan persaudaraan di antara kita. Kita seharusnya menciptakan,” kata Ummi Dinda.

DPRD NTB dukung keputusan Gubernur untuk perampingan OPD

Sementara itu, ketua Rukun Keluarga Bima Lombok, Dr. H. Irwan Husein, mengungkapkan rasa terima kasih kepada pemerintah provinsi NTB atas bantuan moril dan materiil dalam mendukung terbentuknya sekretariat Rukun Keluarga Bima Lombok.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemprov NTB atas segala dukungan yang diberikan untuk RKBL. Semoga Makmur Mendunia dapat terwujud,” kata Doktor Ekonomi Unram tersebut.

Acara itu dihadiri oleh Wakil Walikota Bima, Kepala Dinas Perindustrian, Kepala Dinas Ketenagakerjaan, serta sesepuh dan tokoh-tokoh Bima yang lain.***

Bagikan

Artikel Terkait