Gibran hadiri Fun Futsal Indonesia bentuk gaya baru berkampanye, serta bersilaturrahmi dengan para artis dan influencer

Gibran dan Raffi Ahmad memenangkan fun futsal Indonesia (screenshot instagram @jimboengbakoelsoto)
BACA JUGA:   Prabowo komitmen akan bekerja untuk seluruh rakyat Indonesia, termasuk yang tak memilihnya

Prabu mengatakan, acara ini bentuk kampanye dan niat good intention dari paslon nomor urut 02 dan relawan untuk menunjukkan sebuah kampanye yang lain dari biasanya yaitu kampanye yang menonjolkan proses kreatif kemudian juga menghibur sportivitas dan juga damai karena berkompetisi ada menang ada kalah akan berakhir salaman dan berpelukan.

Lalu juru bicara milenial TKN Prabowo-Gibran, Muhammad Pradana Indraputra mengatakan, pasangan 02 itu melakukan suatu kegiatan kreatif, seperti kampanye yang dikemas melalui kegiatan futsal sebagai bentuk dukungan paslon 02 terhadap ekosistem futsal di Indonesia. Indonesia itu masuk peringkat 6 di Asia.

Gibran bersama para pemain foto bersama (screenshot instagram @raffinagita1717)

Acara ini memberikan daya tarik dan perhatian besar dari masyarakat dan relawan yang hadir. Indonesia Arena yang berkapasitas 16.000 penonton nyaris dipenuhi oleh para penonton.

BACA JUGA:   Komite Penyelamat Pemilu Jurdil dan Bermartabat alumni Unram desak presiden mundur jika tak bersikap netral di Pemilu 2024

Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran menyajikan laga antara empat tim, yakni tim putri Oke Gas FC vs Omon FC, dan tim putra Sorry Ye FC vs Samsul FC.

Sedangkan Gibran tergabung dengan tim Samsul FC. Ia satu tim dengan para artis dan mantan pemain timnas seperti Rico Ceper, Raffi Ahmad, Syamsir Alam, dan Cristian Gonzales.

Gibran menunjukkan kemampuannya dalam bermain bola. Gibran sukses mencetak satu gol plus tiga asisst, dan membantu Samsul FC menang telak 8-2 atas Sorry Ye FC.

Bagikan

Artikel Terkait