Iklan lotim

Artis Ivan Gunawan donasikan dana kemanusiaan 1 miliar untuk Palestina

Ivan Gunawan
Ivan Gunawan donasikan 1 miliar rupiah untuk tragedi kemanusiaan Palestina

KUPAS NTB – Artis Ivan Gunawan  mengaku prihatin dengan tragedi kemanusiaan yang menimpa rakyat Palestina. Ivan Gunawan mengaku tergerak membantu rakyat Palestina korban agresi militer pasukan zionis Israel.

Tragedi kemanusiaan di Palestina megundang simpati berbagai kalangan di tanah air. Tidak saja dari pemerintah Indonesia, pengusaha donatur lain yang prihatin dengan kondisi masyarakat Palestina.

Sebelumnya artis tanah air lain juga menggalang dana dengan cara mereka sendiri, kemudian didonasikan melalui organisasi penyaluran bantuan untuk Palestina. Sebut saja Cindy Lavina, desainer Nalani brand fashion.

BACA JUGA:   Sarah Sechan diduga nyindir Nagita Slavina saat liburan di Singapura

Cindy Lavina, desainer Nalani brand fashion NTB merancang busana modern bernama Grit, koleksi Palestina. Juga desainer nasional Ivan Gunawan mengeluarkan produk fashion terbarunya dengan nama, Mandja Hijab untuk Palestina.

Ivan Gunawan mengatakan semua keuntungan yang diperoleh dari penjualan Mandja Hijab disumbangkan untuk rakyat Palestina.  “Kini mereka sedang berkonflik dan kondisinya sangat memperihatinkan. Kita punya cara sendiri-sendiri membantu rakyat Palestina,” katannya.

Semua keuntungan dari Mandja Hijab, lanjut Ivan Gunawan,  akan didonasikan kepada warga Gaza yang menjadi korban genosida (pemusnahan kelompok tertentu). Presenter kondang itu mengaku membantu  masyarakat Palestina sudah menjadi komitmen dirinya sebagai manusia yang mempunyai kepedulian terhadap sesama. Dan setiap orang mempunyai caranya sendiri-sendiri untuk menujukkan kepeduliannya. “Stand for lave of humanity,” ujarnya.

BACA JUGA:   Alleia antrian nonton konser band NOAH, Netizen: Nggak ikut nebeng

Bagikan

Artikel Terkait