KUPAS NTB – Seorang warga NTB menjadi korban penipuan di media sosial setelah melakukan komunikasi menggunakan Facebook Messenger.
Akun Facebook tersebut merupakan akun palsu yang mengatasnamakan PJ Gubernur NTB Lalu Gita Ariadi.
Maraknya penipuan yang terjadi di media sosial dengan menggunakan akun palsu PJ Gubernur NTB Lalu Gita Ariadi membuat Pemprov NTB menghimbau warga agar waspada.
Himbauan tersebut disampaikan langsung Kepala Dinas Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Provinsi NTB Dr. Najamuddin Amy.
Najamuddin mengatakan warga NTB untuk berhati-hati dengan modus penipuan digital menggunakan akun palsu atas nama PJ Gubernur NTB Lalu Gita Ariadi.
“Kepada seluruh warga NTB untuk berhati-hati, bijak, sehat serta arif menggunakan media sosial, misalnya media sosial facebook. Baru-baru ini ada seorang warga yang tertipu dengan akun FB messenger dalam akun FBnya terkait pemberian bantuan dari Pemerintah Provinsi NTB,” ungkap Kepala Diskominfotik Provinsi NTB Najamuddin.
Penipuan digital saat ini marak terjadi, biasanya pelaku menggunakan modus dengan menawarkan bantuan, pinjaman uang hingga investasi bodong.
Kepala Diskominfotik Provinsi NTB Najamuddin mengatakan selain membuat akun palsu yang mengatasnamakan PJ Gubernur NTB Lalu Gita Ariadi, pelaku penipuan juga membuat akun dengan nama pimpinan daerah Kabupaten/Kota.