Iklan lotim

Pemprov NTB dorong komitmen ASDP penataan kawasan pelabuhan yang ada di NTB

Pj Gubernur NTB, Drs. H. Lalu Gita Ariadi, M.Si bersama Direktur Utama ASDP, Ira Puspadewi

KUPAS NTB – Pemerintah Provinsi NTB, mendorong komitmen ASDP untuk pengembangan dan penataan Pelabuan Lembar sebagai pintu gerbang laut Nusa Tenggara Barat dan peningkatan  konektivitas Jawa dan Bali.

Hal tersebut mengemuka dalam pertemuan Penjabat Gubernur NTB Drs. H. Lalu Gita Ariadi, M.Si saat bersilaturahmi dengan Direktur Utama ASDP, Ira Puspadewi berserta jajaran direksi membahas terkait Penataan Pelabuan dan Peningkatan Konektivitas Jawa – Bali – NTB, berlangsung di Kantor ASDP, Jakarta, Selasa (19/12).

“Mendorong ASDP agar terlibat aktif dalam pengembangan UMKM di lingkar Pelabuan Lembar, Kayangan, Poto tano dan Sape Bima,” kata Gita selepas menghadiri Anugerah Keterbukaan Informasi di Istana Wakil Presiden (Wapres) Ma’aruf Amin.

BACA JUGA:   Transaksi janggal dana kampanye, Bawaslu masih dalami temuan PPATK

Pada kesempatan yang sama, Gita bersama dengan Dirut ASDP sepakat untuk memastikan kehadiran buffer zone sebagai wujud sinergi ASDP dan Pemprov NTB sebagai bagian penataan kawasan pelabuhan, penataan obyek wisata baru, pertumbuhan ekonomi dan menjadi sumber retribusi daerah.

Bagikan

Artikel Terkait