KUPAS NTB – Perselisihan artis fenomenal Nikita Mirzani dan anak sulungnya Lolly seakan tak kunjung usai.
Setelah Lolly diberi kebebasan untuk melanjutkan pendidikan ke UK, Inggris, Lolly berseteru dengan ibu kandungnya Nikita Mirzani sampai dikeluarkan dari Kartu Keluarga.
Saat ini Lolly dikabarkan ingin kembali ke Indonesia untuk berlibur. Keinginan Lolly untuk pulang ke Indonesia itu dsampaikan saat siaran langsung di akun TikToknya.
Netizen bertanya kepada Lolly jika ingin pulang ke Indonesia, dimanakah dia akan tinggal. Lalu Lolly menjawab bahwa ia akan mencari apartemen yang harga sewanya murah di daerah Jakarta Selatan.
Lolly meminta saran kepada netizen dimanakah daerah apartemen yang murah.
Mendengar putrinya akan kembali ke Jakarta, Nikita terlihat tak peduli akan kepulangan anak sulungnya itu.
Nikita Mirzani mengatakan bahwa ia sudah tidak perduli, Lolly mau pulang ataupun tidak itu terserah dia.
Nikita Mirzani mengatakan suatu saat Lolly pasti akan merasakan betapa susahnya menjadi orangtua terutama orangtua tunggal.